kata dokter, ini 3 kemungkinan penyebab gusi berdarah saat sedang menggosok gigi

I
Gosok gigi
ilustrasi seseorang yang sedang menggosok gigi, foto: meta al


Hutamas.com setiap orang pasti pernah merasakan sakitnya gusi berdarah saat srdang menggosok gigi. Hal ini biasanya terjadi karena banyak hal, mulai dari pasta gigi yang tidak cocok maupun sikat giginya yang terlalu keras.

3 penyebab utama gusi berdarah saat menggosok gigi

Menurut drg imelda pardede ada 3 penyebab kemungkinan gusi seseorang mengalami pendarahan saat menggosok gigi, yaitu:

1. Jarang menggosok gigi
Beliau menuturkan bahwa orang yang jarang menggosok gigi akan menumpuk sangat banyak kotoran dalam mulut, hal ini dapat menghambat sirkulasi darah yang menyebabkan berhentinya aliran darah dimulut.

Darah yang terhambat tadi kemudian pecah saat menggosok gigi dilakukan bersamaan dengan terangkatnya kotoran yang menempel pada gigi.

2. Penggunaan gosok gigi yang terlalu keras
Penggunaan gosok gigi yang terlalu keras juga disinyalir dapat menyebabkan gusi berdarah dan hal ini menjadi penyebab yang paling sering membuat gusi menjadi luka.

3. Terdapat luka dalam mulut
Luka terbuka maupun tertutup, seperti sariawan, tertusuk duri, tergores benda tajam pada mulut apabila digosok berpotensi sangat besar menyebabkan pendarahan pada mulut.