Hutamas.com gigi yang bersih memang harapan semua orang, namun yang harus kita ketahui gigi putih yang indah belum tentu sehat, karena gigi putih dapat menandakan gigi kekuragan email gigi.
Kekurangan email sendiri dapat disebabkan berbagai macam hal, contohnya penggunaan pasta gigi yang kurang tepat, atau disebabkan terlalu seringnya menggosok gigi.
Ciri-ciri gigi yang sehat
Berikut adalah ciri-ciri gigi yang sehat agar kamu tidak salah paham lagi.
1. Bersih
Bersih yang dimaksud adalah tidak berwana putih kinclong namun tidak memiliki kotoran seperti sisa makanan atau semacamnya.
2. Berwarna kuning tulang
Gigi yang baik seharusnya berwarna kuning bersih sama halnya seperti warna tulang pada umumnya.
3. Tidak keropos
Gigi keropos dapat disebabkan kurangya asupan kalsium, pospor, dan kalium dalam tubuh.
4. Tidak berlobang
Gigi berlobang biasanya terjadi akibat bakteri atau kuman yang bersarang dalam mulut, bakteri yang menumpuk ini dapat disebakan oleh sisa-sisa makanan yang jarang dibersihkan.
5. Tidak mudah ngilu
Gigi ngilu dapat disebabkan oleh menipisnya email dalam gigi sehingga gigi menjadi sensitif
Post a Comment for "Ciri-ciri gigi yang sehat jangan salah paham, putih belum tentu baik"
Terima kasih